Tuntas Bahas 3 Pembicaraan Tahap I, Bupati Iskandar Apresiasi Pimpinan dan Anggota DPRD Bolsel

- Redaksi

Thursday, 18 July 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

HALLONUSANTARA, BOLSEL– DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan tuntas menggelar Rapat Paripurna Tahap I, Penyampaian Rancangan KUA/PPAS TA 2025, Pembicaraan Tingkat I atas Ranperda Tentang Penyelenggaraan Percepatan dan Penurunan Stunting dan Ranperda Tentang RPJPD Tahun 2025-2045.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Ir Ariffin Olii dan dihadiri Bupati H Iskandar Kamaru, bersama jajaran di antaranya Sekda M Arvan Ohy, para Asisten Sekda, pimpinan perangkat daerah, para camat dan ASN lingkup Pemkab Bolsel.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Iskandar dalam pidatonya menegaskan bahwa rancangan KUA dan PPAS TA 2025 memang sudah harus dilaksanakan tahapannya karena sudah mendekati deadline sesuai dengan UU.

“Dapat saya sampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi di Bolsel sudah berkembang pesat sejak 2023 dan untuk ke depan Pemerintah Daerah akan memberi perhatian ke sektor UMKM, infrastruktur, penciptaan lapangan kerja maupun Bansos,” ungkapnya.

“Dengan ini diharapkan pertumbuhan ekonomi akan tumbuh ke arah yang positif, tentu saja dengan keterlibatan OPD serta seluruh ASN,” tambah dia.

Lanjut dikatakannya, untuk Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025-2045, setiap daerah berkewajiban menyelaraskan perencanaannya sesuai dengan RPJP Nasional untuk menuju Indonesia Emas 2045.

Sementara, terkait Percepatan Penanganan Stunting, dirinya menegaskan bahwa hal tersebut sangat penting, karena itu perlu ada aturan daerah sebagai acuan.

“Walaupun ada penurunan data stunting tahun 2024 di daerah, namun itu masih termasuk tinggi. Oleh karena itu perlu ada perhatian yang serius dari kita semua” tandas pemimpin pilihan rakyat ini.

Tak lupa, Bupati Iskandar mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pimpinan dan seluruh Anggota DPRD Bolsel atas jalinan kerja sama dan sinergitas yang terus terjalin selama ini.
“Terima kasih atas kerja sama yang terus terjalin baik hingga saat ini. Mari kita satukan langkah untuk sama-sama membangun dan memajukan daerah,” pungkasnya.***

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Demi Pelayanan Masyarakat Buat Ibu Hamil, Bupati Bolsel Tinjau Lokasi Rumah Tunggu Kelahiran di Gorontalo
DPRD Bolsel Gelar Paripurna Ranperda Pertangungjawaban APBD Tahun 2024
Bupati Bolsel Pimpin Apel Korpri, Igatkan ASN Harus Senyum Beri Pelayanan Kepada Masyarakat
Demi Peningkatan Pelayanan, Iskandar Kamaru Pimpin Apel Kerja dan Cek Kesiapan Pembangunan RSUD Bolsel
Cek Progres Pembangunan RSUD Bolsel dan Persiapan Ground Breaking oleh Menkes RI
Gelar PAUD HI, Ini Kata Kadis Disdikbud Bolsel: Pendekatan PAUD HI Untuk Pemberian Pelayanan Secara Terpadu
Iskandar Kamaru Buka STQH XXVIII Tingkat Provinsi Sulut Tahun 2025
Disdikbud Bolsel Gelar Sosialisasi Penguatan Pendidikan Karakter Dalam Kebiasaan di Satuan Pendidikan
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 20 June 2025 - 21:26 WITA

Demi Pelayanan Masyarakat Buat Ibu Hamil, Bupati Bolsel Tinjau Lokasi Rumah Tunggu Kelahiran di Gorontalo

Thursday, 19 June 2025 - 21:55 WITA

DPRD Bolsel Gelar Paripurna Ranperda Pertangungjawaban APBD Tahun 2024

Tuesday, 17 June 2025 - 21:17 WITA

Bupati Bolsel Pimpin Apel Korpri, Igatkan ASN Harus Senyum Beri Pelayanan Kepada Masyarakat

Monday, 16 June 2025 - 23:40 WITA

Demi Peningkatan Pelayanan, Iskandar Kamaru Pimpin Apel Kerja dan Cek Kesiapan Pembangunan RSUD Bolsel

Monday, 16 June 2025 - 00:01 WITA

Cek Progres Pembangunan RSUD Bolsel dan Persiapan Ground Breaking oleh Menkes RI

Berita Terbaru

NASIONAL

TAPD dan Banggar DPRD Bolmong Bahas Ranperda LPj APBD 2024

Tuesday, 8 Jul 2025 - 21:22 WITA

BOLMONG

TAPD dan Banggar DPRD Bolmong Bahas Ranperda LPj APBD 2024

Wednesday, 2 Jul 2025 - 21:18 WITA